Minggu, 23 Juli 2017

Di Bawah Hujan




8 Agustus 2016


Bel sekolah yang lama pun berbunyi pertanda pulang sekolah. Bukannya pulang ke rumah, malah ke warnet untuk mengerjakan tugas sekolah bersama temannya.  Kira-kira pukul 16.25 WIB. Dia pun bergegas pulang ke rumah.  Akan tetapi langit sudah gelap dan dia selalu menanyakan pada dirinya sendiri pulangnya bagaimana.


Perkenalkan namanya adalah Tina Septiani. Anak sekolahan yang penuh dengan pas-pasan. Tina sekolah di SMK (Sekolah Menengah Kejuruan). Jarak dari rumah ke sekolahannya sangat jauh. Jadi tidak heran kalau Tina sering terlambat masuk sekolah dan terlambat pulang ke rumah. Maklumlah karena Tina selalu naik kendaraan umum (angkot).


Tangan Tina selalu terasa dingin dan bergetar mengingat-ingat untuk pulang ke rumah. Untunglah masih ada angkot yang berjajar menunggu penumpang datang. Setelah lama menunggu tiba-tiba apa yang Tina takutkan terjadi juga. Suara petir menyambar ketelinga.  Lalu hujan deras diikuti dengan hempasan angin yang menembus kulit. Ketakutan Tina pun menjadi-jadi. Tina takut untuk pulang sendirian. Tak lama kemudian penumpang sudah penuh dan angkot pun menuju ke tempat tujuan. 


Setelah tiba di Desa P tepatnya dekat dengan mesjid. Lalu Tina pun turun dan menunggu tukang ojeg. Tetapi cuaca di Desa Putat lebih buruk ketimbang tadi di pangkalan angkot. Tina pun lantas berteduh sambil menunggu tukang ojeg lewat. Setelah menunggu beberapa lama kemudian tukang ojeg lewat dan mau mengantarkan pulang. Tak lama di perjalanan tiba-tiba tukang ojeg berhenti dan menurunkan Tina  di pinggir sawah. Lantaran banjir setengah lutut. Tina pun disuruh untuk pulang sendirian.


Tina sangat merasa ketakutan dipinggir sawah sendirian. Tina sangat sedih karena tidak ada seorang pun yang lewat mau mengajak Tina untuk menumpang kendaraannya. Sehingga Tina meneteskan air matanya sendiri. Ia merasa tidak ada orang yang baik di dunia ini.


 Tiba-tiba ada seseorang yang muncul di belakang Tina sambil mendorong motornya karena mogok. Ternyata itu adalah kakak kelas Tina.Sambil melontarkan senyum yang manis ia mengajak Tina untuk pulang  bersamanya.
“Mau ikut tidak dari pada jalan kaki sendirian hujan lagi?”. Sambil mendorong motor.
“Boleh”. Sambil menghapus air matanya.
“Tapi sebentar dulu ya motornya mau dibenarkan”.
“Ya”.Menganggukkan kepala.


Tak apalah Tina menunggu motornya dibenarkan terlebih dahulu. Karena ia tak mengerti mesin Ia pun menanyakan bagaimana membenarkan motor yang mogok. Sama seperti ia Tina tidak mengerti tentang mesin. Sambil memandanginya Tina berpikir bahwa masih ada orang yang masih peduli kepada orang lain meskipun ia sedang kesusahan.


Tak beberapa lama kemudian motor nyala kembali. Ia dan Tina melanjutkan perjalanan mereka untuk pulang kerumahnya. Sungguh tak menduga ternyata di tempat lain juga banjir. Lalu kita mendorong motor secara bersamaan. Tak terlalu parah dari yang tadi jadi motornya tidak mogok. Lantas kita melanjutkan perjalanan dan mengucapkan BASMALLAH secara serentak.


Setibanya di rumah Tina terkejut karena rumah Ibunya kebanjiran juga. Karena terlalu fokus melihat rumahnya, Tina tidak sadar bahwa Ia sudah ditolong oleh kakak kelasnya dan tidak berterima kasih padanya.


Hari demi hari Tina selalu kepikiran karena belum berterima kasih kepada kakak kelasnya yang telah mengantarkannya. Hingga akhirnya Tina belum mengucapkan terima kasih nya itu sampai Dia LULUS dan Tina selalu mengingat momen yang indah serta lucu bersamanya.

Senin, 19 Juni 2017

Balaslah Dengan Senyuman

BALASLAH DENGAN SENYUMAN

Cerita ini dimulai ketika ada seorang anak yang bernama Rhitika khaur hidup dengan keadaan yang tidak semestinya. Ia anak ketiga dari empat bersaudara. Kedua orang tuanya bekerja keras untuk menghidupi anak-anaknya. Ayahnya seorang pedagang dan Ibunya seorang petani. Ketika Rhitika berusia lima tahun keluarga mereka mengalami kekurangan. Sampai pada akhirnya kakak pertama yang bernama Shiyami harus putus sekolah demi membantu ekonomi keluarganya. Shiyami bekerja sebagai pembantu di sebuah kota. Hari demi hari telah mereka lewati. 


Suatu ketika Rhitika sekolah untuk pertama kalinya, akan tetapi ada seorang teman yang bernama Zainet yang tidak suka kepada Rhitika. Zainet suka mencemooh, menghina dan menyiksa Rhitika di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Rhitika tidak tahan dengan semua itu tetapi Rhitika selalu diam dan bersabar. 


Hingga kesabarannya memuncak ketika Zainet menghina pada Rhitika bahwa kakaknya adalah seorang Babu yang tidak berguna. Air mata Rhitika mengalir deras dari matanya. Ingin rasanya Rhitika memukul Zainet tapi apalah daya hanya bisa menahan diri dan berlari kerumahnya. Melihat adiknya menangis Hany memeluk Rhitika dan menanyakan kenapa Rhitika menangis. Ketika ditanya tangisan Rhitika menjadi-jadi, lalu Hany menenangkannya dan bertanya kembali. Rhitika pun menceritakan semua perkataan Zainet kepada kakaknya. Rhitika memohon kepada kakaknya supaya tidak menceritakan kepada siapa-siapa. Akan tetapi kakaknya malah menceritakan semua itu kepada Ibunya Dille. Ibu Dille lalu mendatangi Zainet dan menceramahinya. Tidak terima Zainet di ceramahi, Zainet marah-marah pada Rhitika. Lagi-lagi Rhitika hanya diam.


Dipagi hari Ibu Dille membuka karung yang berisi beras, namun karung itu kosong. Kemudian Ibu Dille manyuruh Rhitika untuk meminjam uang kepada tetanggnya. Sesampainya disana Rhitika disambut dengan wajah musam. Sambil bergetar Rhitika mulai bicara pada tetangga tersebut. Tetangganya malah mengusir Rhitika dengan perkataan yang kasar lantas Rhitika langsung pergi sambil menahan air matanya.


Disepanjang jalan Rhitika melihat Zainet yang jatuh dari sepeda yang ditumpanginya. Dengan baik hati Rhitika menolongnya, meskipun Zainet tidak suka padanya. Didalam hati Zainet ia bertanya mengapa Rhitika ingin menolong musuhnya ini? tanyanya didalam hati. Zainet tersadar bahwa musuh bisa saja jadi teman yang baik meskipun Ia selalu menabur garam di atas luka begitu pula sebaliknya.
Akhirnya Zainet meminta maaf kepada Rhitika dan kemudian mereka menjadi sahabat sejati yang saling membantu. 

*Jangan membalas kejahatan dengan kejahatan. Balaslah dengan nasihat dan senyuman.^-^









Kamis, 20 April 2017

Pertanyaan Seputar Teknologi Komputer

Pertanyaan Seputar Teknologi Komputer



Referensi : Tara

Pertanyaan:
1.       Bagaimana cara membetulkan keyboard yang macet atau tidak berfungsi?
2.       Kenapa layar monitor sering mengalami Dead Pixel?
3.       Bagaimana cara mengatasi monitor yang Dead Pixel?
4.       Apa yang menyebabkan baterai laptop cepat habis?
5.       Apa yanng terjadi ketika komputer sedang beroperasi tiba-tiba aliran listrik mati atau terputus?
6.       Mengapa pointer sering bergerak sendiri tetapi kita tidak sentuh?
7.       Bagaimana cara merawat laptop agar tidak cepat berdebu pada perangkat hardwarenya?
8.       Bagaimana cara memperbaiki laptop yang berbunyi beep dua kali?
9.       Apa yang terjadi jika platter harddisk tidak dapat berputar?
10.   Apa penyebab laptop yang mati total?
11.   Bagaimana cara memperbaiki komputer yang mati total?
12.   Bagaimana cara membersihkan heatsink komputer?
13.   Bagaimana cara menambah kapasitas RAM dan apa saja syarat-syaratnya?
14.   Kenapa laptop tidak bisa mendeteksi Wifi?
15.   Bagaimana cara agar laptop bisa mendetksi Wifi?
16.   Apa keunggulan RAM Core i7 dibandingkan RAM Core i5?
17.   Sejak kapan dan pada sistem operasi apa pertama kali menggunakan harddisk?
18.   Mengapa windows vista sering disebut produk gagal?
19.   Apa solusi agar laptop tidak cepat panas?
20.   Bagaimana cara mengatasi laptop yang tidak bisa di shutdown?

Jawaban:
1.       Cara membetulkan keyboard yang macet atau tidak berfungsi yaitu dengan cara:
a.       mendiagnosa masalah terlebih dahulu
b.      Jika sudah mendiagnosa buka keyboard tersebut
c.       Lalu bersihkan sensor keyboard tersebut
d.      Pasang kembali keyboard tersebut
e.      Dan cobalah apakah bisa berfungsi?
2.       Pada umumnya penyebab monitor dead pixel biasanya dikarenakan rusaknya transistor atau distribusi cairan yang tidak merata ke dalam kristal cair display (TFT LCD)
3.       Cara memperbaiki dead pixel :
a.       Hidupkan layar monitor LCD (Turn On) gunakan backgroung layar yang hitam agar mudah untuk mengetahui posisi dead pixel
b.      Pakai kain lembab dan lipatlah kain lembab tadi di jari telunjuk
c.       Ketika layar menemukan posisi dead pixel, lakukan tekanan halus pada daerah dead pixel (10-20 detik) kemudian matikan layar mmonitor dan hidupkan kembali
d.      Lakukan berulang-ulang hingga benar-benar dead pixel hilang
4.       Penggunaan  beberapa aplikasi yang aktif dalam sistem operasi membuat pengguna baterai menjadi boros dan juga pemakaian laptop yang lama sehingga laptop cepat panas
5.       Yang akan terjadi  jika tiba-tiba aliran listrik putus atau mati yaitu
a.       Dapat mangganggu kinerja harddisk
b.      Menyebabkan file yang bersangkutan rusak
c.       Sistem operasi akan mengalami kerusakan
6.       Rusaknya touchpad  karena  serangan virus , wlaupun virus tersebut sudah terhapus ternyata masih meninggalkan pengaturan perintah yang sulit dipahami(error) pada beberapa fungsi hardwarenya yang tertanam pada salah satu touchpad tersebut
7.       Cara merawat laptop agar tidak berdebu gunakanlah alat sebagai berikut
a.       Kain microfiber sangat baik untuk meyerap debu
b.      Air blower digunakan untuk membersihkan bagian sela-sela kecil
c.       Blower karet digunakan untuk bagian laptop yang sulit di jangkau oleh air blower
d.      Kanebo untuk membersihkan casing
e.      Cairan pembersih montor
f.        Magic gel digunakan untuk membersihkan keyboard dan permukaan tidak rata
g.       Mini vacum cleaner untuk membersihkan laptop yang berdebu
8.       Cara memperbaiki laptop yang berbunyi beep dua kali:
a.       Mendiagnosa permasalahannya
b.      Pada saat booting tekan tombol DELETE atau ECS
c.       Temukan tombol  yang berbunyi
d.      Lepas tombol tersebut dan bersihkan
e.      Jika belum berhasil ada masalahpada setting cmos di laptop
9.       Jika platter hardisk tidak berputar kemungkinan yang akan terjadi  yaitu bisa kemungkinan ID Chip mati dan menggantinya dengan yang baru. Akan kehilangan partisi harddisk dan data.
10.   Penyebab laptop mati  total yaitu:
a.       Dc connector rusak
b.      Shortshort 19 volt
c.       Kerusakan pada ic power
d.      Ac adaptor gagal dan baterai habis
e.      Motherboard rusak
11.   Cara memperbaiki komputer yang mati total yaitu:
a.       Pastikan terlebih dahulu aliran listrik sedang tidak bermasalah
b.      Periksalah kabel power suply
c.       Lakukan pengukuran menggunakan multitester pada komponen yang bermasalah. Jika ada kerusakan saya sarankan untuk membeli yang baru
d.      Apabila power suply tidak bermasalah,periksalah koneksi kabel
12.   Cara membersihkan heatsink  komputer yaitu dengan cara:
a.       Siapkan terlebih dahulu larutan bayclin
b.      Lepaskan kipas dan heatsink
c.       Rendam heatsink pada larutan bayclin (+_10 menit)
d.      Sikatlah heatsinkt tersebut dengan sikat gigi di bawah aliran air
e.      Keringkan heatsink
13.   Cara menambah kapasitas RAM dan syarat-syaratnya:
a.       Sebuah laptop/komputer bisa saja diupgrade RAM menjadi berkapasitas lebih besar namun terlebih dahulu mengetahui  kapasitas maksimal RAM pada Pc.
b.      Syarat berikutnya menambah/ mengupgrade RAM yang cocok
Cara menambah kapasitasnya yaitu:
-          Pastikan arus listri mati dan lepas baterainya
-          Tutup RAM pada laptop
-          Pasang RAM pada slot RAM pada pc
-          Jika sudah terpasang dengan benar pasang dan nyalakan kembali
14.   Laptop tidak bisa mendeteksi Wifi karena:
a.       Driver wifi belum terinstal
b.      Wirelles card tidak terbaca
c.       Kabel antena wifi card lepas
d.      Wifi card rusak
e.      Sistem komputer bermasalah
15.   Cara agar Wifi bisa terdeteksi:
a.       Installah driver wirelles
b.      Cabut dan bersihkan wifi card
c.       Lakukan pengecekan pada kabel antena wifi
d.      Bersihkan wifi card
16.   power :dengan performa lebih tinggi , maka penggunaan power Core i7 akan cenderung lebih besar dari pada core i5, begitu juga dengan panas yang dihasilkan.
Cache :Core i7 memiliki cache 8 MB sedangkan Core i5 hanya memiliki 6MB.
17.   Pada tahun 1981 sistem operasi yang pertama kali yang menggunakan harddisk yaitu  MS-DOS.
18.   Menurut joe wilcox ada lima alasanmengapa windows vista sering disebut produk gagal yaitu:
1)      Vista menampilakn banyak kompleksitas dibandingkan pendahulunya windows Xp.
2)      Pendahulunya merupakan sistem operasi yang baik
3)      Microsoft mempunyai prioritas yang salah
4)      Vista dijual sebelum siap
5)      Tidak ada keselarasan antara vista dan pengembang (OEM)
19.   Solusi agar laptop tidak cepat panas yaitu dengan cara:
a.       Pastikan ventilasi udara cukup
b.      Bersihkan ventilasi dengan kompresor
c.       Thernal taste mengering
d.      Gunakanlah golingpad
e.      Perhatikan lingkungan sekitar
f.        Tutup program yang tidak digunakan
g.       Mengatur power plan
20.   Cara mengatasi laptop yang tidak bisa shutdown
a.       Perbaikilah legistrasi windowsnya terlebih dahulu
b.      Bersihkan sampah- sampah yang dilaptop
c.       Hapus software aplikasi yang tidak diperlukan
d.      Bersihkan virus
e.      Matikan laptop secara paksa
f.        Uniinstal driver
g.       Instal sistem operasi laptop